Mas Bupati Melaunching Tourism Information Center (TIC) Pemalang



Pemalang – Bupati Pemalang Mukti Agung Wibowo didampingi Wakil Bupati Mansur Hidayat dan Sekda Kabupaten Pemalang M. Arifin melaunching Tourism Information Center (TIC) di kawasan Gandulan Culiner Center ( GCC ) Pemalang, Senin, (11/4/2021).

Saat launching Bupati Agung mengatakan dalam memasarkan pariwisata di Kabupaten Pemalang, selain mengunakan media konvensional juga harus mengikuti perkembangan jaman, oleh karena itu Kabupaten Pemalang perlu membentuk Tourism Information Center (TIC).

“Melalui TIC, pemasaran pariwisata mulai menggunakan teknologi informasi/teknologi digital”, kata Agung.

Kabupaten Pemalang dalam membangun pariwisata lanjut Agung, telah ditandai dengan mulai tumbuhnya destinasi wisata baru yang memanfaatkan potensi lokal, termasuk salah satu di antaranya adalah program unggulan Kabupaten Pemalang yaitu melalui pengembangan Desa Wisata (DEWI).

Bupati juga mengingatkan kepada anggota TIC Kabupaten Pemalang, agar desain bangunan baik eksterior maupun interior harus menarik, tersedia informasi tentang produk wisata yang lengkap berikut visual/gambar, harus di dukung SDM yang bisa mengelola informasi dengan baik dan diupayakan agar TIC harus beroperasi setiap hari, serta promosi wisata di TIC tersebut harus lengkap, brosur paket wisata, hotel, transportasi, resto, agen travel/tour operator dalam berbagai bahasa, seperti Inggris, Jepang, china, dan lainnya.

“Untuk terus meningkatkan kemampuan dan pelayanan kepada masyarakat guna mewujudkan visi pemerintah daerah Kabupaten Pemalang yang AMAN yakni adil, makmur,agamis dan ngangeni”, ujar Agung.

Kegiatan ini ditandai dengan pengguntingan pita bunga dan pemotongan tumpeng sebagai rasa syukur atas terselenggaranya kegiatan launching Tourism Information Center ( TIC ).

Sejumlah Kepala OPD terkait di lingkungan Pemkab Pemalang juga ikut hadir pada kegiatan tersebut.

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama