Awal Tahun, Tol Brebes - Pemalang Ditarget 100 Persen

Source by radartegal

TEGAL – Pembangunan Jalan Tol Brebes-Pemalang ditargetkan selesai pengerjaannya akhir tahun mendatang. Bahkan, nantinya jalan bebas hambatan itu sudan dilengkapi dengan sejumlah fasilitas pendukung seperti rest area permanen di dua titik.

Humas PT Waskita Narendra Aryo Brasmatyo mengatakan pengerjaan jalan saat ini sudah tidak terhambat masalah pembebasan lahan. Pasalnya, gugatan warga yang diajukan sudah ditolak dan dilakukan proses pembayaran.

“Pembayarannya konsinyasi atau titip di pengadilan karena gugatan warga sudah ditolak,” katanya.

Menurut Tyo, dengan kondisi semacam itu, ditargetkan pada awal 2018 mendatang bakal selesai 100 persen. Setelah selesai, jalan tol bakal dilengkapi dengan SPBU, rest area, dan exit tol.

“Nantinya ada 2 SPBU, rest area, dan exit tol. Untuk rest area ada di Desa Lebeteng dan Warureja,” ungkapnya.

Tyo mengatakan untuk pengerjaan jalan tol meliputi tanah dipadatkan, agregat atau kerikil, lean concrete (LC), lalu dirigid, dan aspal. Untuk jembatan darurat di Balamoa, rencananya akan dibongkar awal bulan.

“Pelaksanaan satu malam, sekitar enam jam. Tapi kalau tidak hujan,” tandasnya.

Tyo menambahkan untuk exit tol nantinya hanya akan ada satu, yakni. Di Desa Kalimati Kecamatan Adiwerna Kabupaten Tegal. (muj/zul)

Sumber Radar Tegal

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama